Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2018

Misi Budaya Indonesia di Perancis bersama PSM Voca Erudita

Gambar
Perancis, 2012. Pertama kali ke luar negeri, bukan lagi menyeberang ke negara sebelah, bukan lagi penerbangan sejam dua jam, tapi 15 jam menuju Perancis-Eropa. Perjalanan jauh pertamakalinya dalam rangka menjalankan Misi Budaya Indonesia di Perancis bulan Mei-Juni. Kegiatan yang bertajuk konser Suara Indonesia membawa saya ke tiga kota dengan suasana yang berbeda satu dengan yang lainnya, yaitu La Rochelle, Bordeaux, dan Paris. La Rochelle Mendarat di Charles de Gaulle, saya menuju La Rochelle kurang lebih 6 jam mengendarai bus. Setibanya di sana, saya disuguhkan pemandangan yang sangat saya suka, bagaimana suasana pedesaan Perancis dengan rumah-rumah tradisionalnya lengkap dengan corong asap yang khas, serta pepohonan yang asri. Hari-hari saya di La Rochelle adalah peralihan dari musim semi ke musim panas, tapi tetap saja saya kedinginan (maklum orang subtropis hehe). Bisa dibayangkan kan gimana sejuknya, memandangi kawasan pedesaan Perancis yang ditumbuhi bunga-bu