Lebih Dekat dengan Inspigo


Halo, assalamu’alaikum.

Ada yang sudah menggunakan Inspigo? Atau ini pertama kalinya mendengar Inspigo? Kalo baru tau, gapapa, karena saya juga orang yang telat tau kok ^^ Oke, Inspigo ini muncul di tahun 2018, saya sendiri makenya belum lama ini. Sekedar ingin berbagi pengalaman menggunakan Inspigo, saya akan bercerita dalam paparan berikut.

Apa itu Inspigo?
Inspigo adalah sebuah aplikasi karya anak bangsa Indonesia yang mengusung kajian audio (podcast) dengan berbagai pilihan tema yang sangat menarik, di antaranya pengembangan diri, pengetahuan, serta tips and tricks, yang disampaikan oleh narasumber inspiratif dengan berbagai latar belakang atau keahlian.

Saya dan Inspigo
Ada beberapa hal yang saya suka dari Inspigo. Pertama, pembicaraan dalam audionya fokus ke topik yang diturunkan ke beberapa sub topik. Dari sub topik itu terserah kita mau pilih dengerin yang mana, misal ga pengen dengerin yang ini, tinggal abaikan saja. Nah, dengan adanya sub-sub topik tersebut, durasi audio menjadi cukup singkat, ga lama-lama. Beda kayak seminar yang membutuhkan waktu lebih lama. Saya pribadi yang mudah jenuh, sehingga butuh icebreaking sendiri ketika dateng ke seminar biar tetep fokus dengerin narasuber, ga jarang saya cuma nangkep dikit dari apa yang saya dengar selama berjam-jam. Tapi di Inspigo, saya bisa tentukan sendiri pola dengerinnya, kapan saya jenuh ya tinggal stop, nanti dilanjut lagi. Kedua, kajian audionya dibuat ringan dan santai, persis seperti kalo kita lagi dengerin tanya jawab di radio. Kadang kalo ada pertanyaan yang sesuai dengan apa yang sedang kita alamin/pikirin nih, kita jadi serasa dinasehatin dan dikasih masukan.

Ketiga, saya pribadi bertahun-tahun berkutat dengan bahasa dan pengajaran bahasa. Secara tidak sengaja, saya merasa terkotakkan dengan dunia luar, dunia yang seharusnya juga saya pelajari meskipun hanya sebatas permukaan. Tapi kadang saya bingung mau belajar dari mana, pake media apa, kalo buku harus buku yang mana dulu, dengan siapa dan sebagainya. *iya, terlalu banyak excuse haha Nah, ternyata Inspigo cukup membantu saya dalam hal ini, saya jadi mau coba dengerin topik lain, coba keluar dari zona nyaman untuk belajar hal baru, meskipun hanya mengenal saja, yang penting saya dapet maksudnya dan trend nya saat ini di dunia seperti apa. Keempat, Inspigo membuat saya mulai sadar bahwa ada banyak hal yang akan dibutuhkan di masa depan dan saat ini belum saya miliki, karena ternyata salah satu tujuan aplikasi ini adalah untuk menyiapkan generasi Indonesia di masa yang akan datang, dengan adanya ulasan-ulasan di berbagai bidang dari para expert asli Indonesia, kita diajak untuk “ayo, persiapkan masa depan bangsa kita”.

Rekomendasi?
Saya mengapresiasi karya yang luar biasa ini, karena saya belom bisa bikin hehe. Inspigo merupakan sebuah karya yang bermanfaat dan sangat cocok untuk generasi milenial. Penggunaannya semua terserah kita, kita yang pilih sendiri, ga makan banyak waktu untuk dengerin satu topik, bisa didengerin di jalan (bukan ketika mengemudi ya tentunya), serta bisa jadi kegiatan yang lebih positif daripada ngelamun aja hehe

Oke, sekian dulu ulasan kali ini, terima kasih telah menyempatkan membaca, semoga bermanfaat ya! Terakhir, mari hargai usaha saudara sebangsa kita untuk memajukan Indonesia.
Sampai jumpa di tulisan berikutnya ^^

Wassalamu’alaikum.

*sumber gambar

Komentar

Posting Komentar