Aku dan BNI Syari'ah (Wadi'ah)



Halo assalamu’alaikum.

Ngomongin soal bank sebenernya tergantung preferensi masing-masing ya, karena seseorang berhak menilai dan memilih suatu bank sesuai dengan kebutuhan atau keinginannya. Dari sekian banyak bank yang ada di Indonesia, saya menjatuhkan pilihan saya pada Bank Negara Indonesia (BNI) Syari’ah, yang menurut saya, bank tersebut punya program dan pelayanan yang saya butuhkan.

Sudah hampir 9 tahun saya menjadi nasabah Bank BNI Syari’ah sejak 2010. Kala itu teman saya menawarkan bukaan rekening Wadiah* 100.000 rupiah tanpa bunga, tanpa biaya administrasi. Ketika itu saya langsung tertarik, karena saya baru masuk kuliah S1 dan baru banget dapet KTP trus bisa langsung daftar sendiri hehe (karena sebelumnya pake jaminan ortu). Ga sih, alasan dasarnya adalah saya tertarik pada tanpa bunga, tanpa biaya administrasi, jadi uang saya nantinya tidak akan berkurang karena kepotong biaya admin, tidak juga bertambah karena bunga. Angkanya jadi cantik deh ^^  Selain itu, selama penggunaan saya sebagai nasabah juga merasakan banyak manfaat. Ada beberapa pelayanan yang memudahkan bagi saya dan cukup sering saya gunakan, di antaranya sebagai berikut.

Transfer ke BNIs atau BNI (masih) gratis.
Mengingat keluarga dekat saya banyak menggunakan BNI, maka gratis transfer adalah hal yang menyenangkan hehe. 

Fitur Mobile Banking
Mungkin tidak berbeda dengan mobile banking pada umumnya, banyak transaksi yang bisa dilakukan melalui mobile banking, di antaranya cek rekening, transfer, pembelian, pembayaran, dan lainnya. Satu hal yang membuat saya senang lagi adalah ketika beli pulsa prabayar, tidak ada biaya tambahan.

VCN (Virtual Card Number) untuk Hasanah Debit
Ini merupakan model transaksi pembayaran online sebagai pengganti nomor asli kartu yang kita punya. Karena ini debit card, maka sumber dananya sudah tentu uang kita sendiri yang ada di tabungan ya, jadi ini bukan kartu kredit. Keunggulan dari VCN ini adalah tidak perlu buat kartu lagi, cukup request melalui mobile banking tanpa sebut identitas diri dan VCN akan langsung muncul. Keunggulan lainnya adalah anda bisa lakukan pembayaran online tidak hanya di Indonesia tapi juga di seluruh dunia yang menerima Mater Card. Untuk cara mendapatkan VCN, silahkan klik tautan ini.

Password Ganda
Dalam transaksi di luar ATM, misalnya dengan mobile/internet banking, BNI memiliki password ganda. Maksudnya, selain diminta PIN untuk membuka akun kita, selanjutnya kita akan diminta password transaksi sebelum melakukan transaksi. Jadi semisal akun kita digunakan orang lain yang hanya tau PIN nya, maka tetap transaksi tidak bisa dilakukan. Dengan demikian tabungan kita insyaallah akan tetap aman.

Kurang lebih begitulah beberapa manfaat yang saya rasakan selama menjadi nasabah BNI Syari’ah ketika menggunakan beberapa fitur atau pelayanan yang sering saya gunakan. Adapun melalui tulisan ini, saya merekomendasikan bagi anda yang ingin menabungkan uang anda tanpa bunga, tanpa biaya admin, dan tanpa kartu kredit tapi tetap bisa bertransaksi secara all out dengan aman (dunia akhirat insyaallah) hehe

Terima kasih telah menyempatkan membaca, sampai jumpa di tulisan saya berikutnya ya!^^

Wassalamu’alaikum.

*Wadiah merupakan jenis tabungan BNI Syari’ah yang menerapkan akad wadi’ah (titipan).
*sumber gambar

Komentar